oleh

BLT Minyak Goreng, BPNT, dan PKH Cair April 2022

Pemerintah bakal menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) minyak goreng kepada 20,5 juta keluarga penerima manfaat mulai 4-21 April 2022 mendatang. Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial (Kemensos) Harry Hikmat menjelaskan, untuk mencairkan BLT minyak goreng senilai Rp 300.000 tersebut, jajaran Kemensos sudah menggelar rapat dengan Kementerian Keuangan. Pencairan bantuan tersebut bakal dilakukan bersamaan dengan program reguler Kemensos, yakni Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH).

“Totalnya kan 20,5 juta. Nah dari 20,5 juta ini terdiri dari 18,8 juta yang menerima sembako BPNT, dan ada 1,85 juta yang menerima PKH tetapi tidak menerima sembako,” ujar Harry di kantor Kemensos, Jakarta, Selasa (5/4/2022). Ia pun menjelaskan, total nilai bantuan tersebut sebenarnya merupakan akumulasi dari nilai bantuan Rp 100.000 per bulan untuk April, Mei, dan Juni. Dalam penyalurannya Kemensos telah bekerja sama dengan PT Pos Indonesia. “Yang dicairkan Rp 300.000 itu perhitungannya kan Rp 100.000 per bulan. April, mei, dan Juni. Tapi kebijakannya ditarik ke April,” ujar Harry.

Di sisi lain, Harry pun menambahkan, penyaluran BLT minyak goreng untuk 2,5 juta pedagang kaki lima (PKL) tidak akan melalui Kemensos. Ia mengatakan, penyaluran BLT minyak goreng untuk PKL bakal ditangani TNI/Polri. “Itu nanti via TNI Polri, seperti yang sudah terjadi waktu sebelumnya, saat pemulihan akibat pandemi. Mereka punya datanya, karena itu menjaring PKL, pedagang, dan nelayan,” jelas Harry.

News Feed